iMusic

“Alexandra” Nyaman Menulis Lirik Berbahasa Inggris, Rilis Single Perdana “Word Left Unsaid”.

Published

on

iMusic – Alexandra, seorang solois pendatang baru yang baru saja merilis single perdananya di blantika musik tanah air. Alexandra yang baru saja merilis single berjudul “Word Left Unsaid” Ini mendapat dukungan penuh dari kedua orang tua nya untuk menempuh jalur musik.

Alexandra Noviyanto yang kerap disapa Alexandra adalah seorang dara cantik kelahiran 12 Oktober 2006. Di usia yang masih sangat muda tersebut, Alexa sudah memperlihatkan bakat yang mumpuni dengan merintis kariernya untuk menjadi penyanyi yang juga mempunyai kemampuan menulis lagu berbahasa Inggris.

Lagu Word Left Unsaid yang bercerita tentang seseorang yang masih berharap pasangannya akan kembali ini menjadi bukti bahwa Alexa sudah sangat siap terjun dan menyemarakan industri musik nasional.

Ditemui saat jumpa pers bersama rekan media di bilangan Pondok Pinang, Jakarta Selatan,  Alexa yang hadir dikawal oleh kedua orang tua nya pasangan Alex Naviyanto dan Timor Setiorini yang juga merangkap sebagai produser serta sang manager Ahmad Safari plus arranger nya Ilham Saputra ini, Alexa menceritakan asal usul terciptanya single Word Left Unsaid dan keinginan – keinginan Alexa kedepannya.

“Single ini tercipta disaat aku banyak berada di rumah karena masih mengikuti protokol kesehatan di masa pandemi Covid – 19,  ide nya datang begitu saja saat malam, tiba – tiba aku mendapat inspirasi dan langsung menulis lagu ini”, terang Alexa

” Cerita lagu ini terinspirasi oleh kisah aku pribadi dan juga kisah serta pengalaman teman – teman ku sendiri dan aku langsung kasi tahu papa bahwa aku punya lagu”, tambah Alexa yang selain bernyanyi juga punya kemampuan bermain gitar tersebut.

Alexandra yang masih berstatus sebagai pelajaran kelas X di Global Islamic School, Tangerang Selatan ini punya alasan tersendiri kenapa dia menulis single perdananya tersebut dalam bahasa Inggris. Menurut Alexa isi lagu Word Left Unsaid ini akan lebih mengena bila liriknya di tulis dalam bahasa Inggris.

“Aku lebih nyaman dalam menyampaikan lirik per liriknya kalau dalam bahasa Inggris dan semua mengalir begitu saja saat aku menulis lagu tersebut”, jelas Alexa.

Orang tua, manager dan arranger yang mendukung Alexa dan awalnya hanya mensupport bakat dari Alexa saja akhirnya sepakat untuk membentuk team kreatif di belakang Alexa untuk mendukung karir Alexa lebih serius lagi kedepannya.

Walaupun saat ini team di belakang layar Alexa masih mempromosikan single perdana Alexa tersebut di media sosial saja namun mereka sudah juga merilis single Word Left Unsaid ini di berbagai digital platform. Team sukses Alexa sudah sangat sejalan dengan tujuan Alexa untuk menuju ke arah yang lebih profesional lagi kedepannya.

Bahkan rencananya di Agustus 2020 ini Alexa akan kembali meluncurkan single yang bermuatan kebangsaan berjudul “Pahlawan Ku” Serta single terbaru Alexa yang juga berbahasa Inggris lagi. Di masa pandemi seperti sekarang ini Alexa tidak mengalami kendala dalam melakukan proses kreatif, Alexa justru leluasa berkreasi dan menulis lagu. Sukses terus Alexandra. @fransiscuseko19

Exit mobile version