
Campur Tangan Nikita Dompas Di Konser Batman Kasarung
iMusic – Konser untuk mengapresiasi dan menghargai konsistennya Iwa K selama 25 tahun dalam hal berkarya melalui musik, “25th Anniversary Concert Batman Kasarung” akan diadakan di The Pallas, SCBD, Jakarta Selatan pada 4 April 2018 mendatang dan melibatkan beberapa musisi ternama seperti Eno NTRL, Neo, Sweet Martabak, Saykoji, Ramen gvrl, dan Gading Marten.
Tak lupa alunan musik yang akan ditampilkan dalam konser ini juga merupakan ikut campur dari Nikita Dompas. Nikita menjadi Music Director beberapa lagu dari Iwa yang akan dibawakan nantinya dalam konser tersebut.
“Saya sih tetap menjadi diri saya sendiri, tinggal nanti gimana caranya blend musiknya kang Iwa supaya bisa nge-blend dengan musik saya. Kita kolaborasi untuk mencari bagaimana yang cocok untuk kang Iwa” ujar Nikita Dompas.
“Sejauh ini masih ada kolaborasi yang kelihatan kalau itu saya banget dan kang Iwa banget, makanya kita cari bagaimana biar kita sama-sama enak” Tambah Nikita.
Nikita Jeffrey Dompas atau yang lebih kerap disapa Nikita Dompas ini merupakan personil dari band Potret sekaligus seorang produser musik. Melalui turun tangan nikita banyak konser dan festival yang sukses digelar, seperti Java Jazz International, Jazz Ahead Festivals, Malacca Strait Jazz Festival, dan masih banyak lagi.
View this post on InstagramA post shared by iMusic.id (@imusic_id) on
(Tito/iMusic)
Related Articles
“Dead Bachelors” merilis sebuah single baru berjudul “It’s You” sekaligus pembuka menuju mini album ketiga.
iMusic – Sempat vakum selama 9 bulan, duo pop Dead Bachelors yang terdiri dari Narendra Pawaka (Eda) dan Mario Pertama
Tahun Ini DWP Akan Pindah Ke Bali
iMusic – Djakarta Werehouse Project atau yang lebih familiar kita sebut dengan DWP tahun ini akan menyajikan sesuatu yang berbeda
REVO MARTY Dan ELANG DEFRIANTO Berkolaborasi Jarak Jauh, Rilis Single Terbaru Berjudul “Through The Night”.
iMusic – Revo Marty kembali merilis single terbaru berjudul ‘Through The Night’, yang kali ini mengajak Elang Defrianto untuk berkolaborasi