iLive

Iwa K Gelar Konser Usai Bebas Masa Rehabilitasi

Published

on

iMusic – Usai menyelesaikan masa rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Cibubur, Jakarta Timur, Iwan Kusuma atau pria yang lebih kerap disapa Iwa K ini akan menggelar konser tunggal sebagai wujud rasa bersyukurnya bisa kembali lagi ditengah keluarga yang dicintainya.

Konser yang akan menceritakan tentang rasa syukurnya tersebut akan digelar di The Pallas, Jakarta pada 4 Apri 2018 mendatang. Iwa K tidak sendirian di konser ini, dirinya juga melibatkan beberapa rapper terkenal Indonesia, sebut saja Saykoji, Sweet Martabak, Neo, dan lain-lain.

“InsyaAllah nanti 4 April saya akan tampil bersama Saykoji, Neo, Sweet Martabak, dan masih banyak lagi, ini sebagai wujud rasa bersyukur saya karena bisa diterima kembali sama kerabat dan keluarga setelah kejadian kemarin, dan rasa kangen juga menggelar konser tunggal setelah sekian lama tidak tampil” ujar Iwa K.

Iwa K juga mengenalkan single terbaru-nya berjudul ‘Sans’. Dalam singlenya ini Iwa K menggandeng beberapa musisi, seperti Rizky “Greybox” Argadipraja, Petra Sihombing, dan Timotius Firman.

SANS adalah bahasa kids zaman now yang berasal dari kata santai. Mengapa mesti SANS? Karena di zaman now, saya melihat makin banyak orang yang makin mudah tersulut atau reaktif oleh hal-hal kecil, hingga hal tersebut menjadi masalah yang besar. Masalah perbedaan kecil pun dibuat menjadi besar. Pokoknya, siapa/apa pun yang BERBEDA adalah salah dan patut dibenci. Akibatnya, makin gak SANS, makin gak tenang, sampe makin gak asik” ujar Iwa K.

 

 

(Tito/iMusic)

Exit mobile version