iMovies

Nini Thowok, Film Horor Pertama Di 2018

Published

on

iMovie – Dunia perfilman Indonesia akan kembali diramaikan dengan film genre horor berjudul “Nini Thowok” yang rencananya akan dirilis 1 Maret 2018 mendatang. Film tersebut melibatkan aktris muda Natasha Wilona sebagai tokoh utama, dan didukung pemain lainnya seperti Nicole Rosi, Jajang C. Noer, Ingrid Widjanarko, Slamet Ambari, Gesata Stella, dan masih banyak lagi.

“Nini Thowok” ini menjadikan pasar Beringharjo Yogyakarta, pabrik Gula Gondang di Klaten, pasar Klewer di Solo, dan salah satu makam di daerah Sukoharjo, Solo sebagai tempat lokasi syutingnya.

“Kita memang memilih tempat di daerah Jawa agar bisa mendapatkan nyawa dalam film ini, tempatnya juga tidak sembarangan, masing-masing tempat syuting juga mempunyai history tersendiri” ujar Erwin Arnada, Sutradara dalam film ini.

Film yang dibuat sejak bulan Agustus tahun lalu ini juga bertujuan untuk kembali memperkenalkan budaya jawa yang sudah mulai tergerus oleh banyaknya budaya asing yang masuk ke masyarakat masa kini.

Film ini menceritakan tentang Nadine (Natasha Wilona) yang mendapat warisan dari neneknya, warisan tersebut berupa hotel yang bernama Mekar Jiwo dan berlokasi di kota Solo. Kemudian Nadine dan adiknya, Naya (Nicole Rossi) harus pindah ke Kota Solo untuk mengelola hotel tersebut, sesuai dengan pesan Eyang Marni (Jajang C. Noer) sebelum meninggal.

Belum lama setelah Nadine dan Naya pindah ke hotel tersebut, mereka menemui banyak hal janggal. Salah satunya adalah kamar yang sengaja tertutup dan tidak dibuka sejak Eyang Marni masih mengelola tempat ini. Kemudian Nadine membuka paksa kamar yang sengaja tertutup tersebut, didalam kamar Nadine menemukan sebuah boneka Nini Thowok dan sebuah lukisan kuno yang akhirnya diketahui sosok dalam lukisan tersebut adalah Nyonya Oey, pemilik Mekar Jiwo sebelumnya.

Setelah hal tersebut terjadi, Nadine dan Naya mendapat gangguan tak kasat mata dari seorang anak kecil, dan perempuan berambut panjang berbaju putih. Teror pun terus berlanjut, kemudian Nadine mencari tahu apa yang telah terjadi di tempat itu puluhan tahun yang lalu. Apa sesungguhnya yang terjadi pada Nyonya Oei dan apa hubungannya dengan boneka Nini Thowok? kita saksikan keseruan film ini di bioskop pada 1 Maret 2018 mendatang.

(Tito)

Exit mobile version