iMusic
– Shaggydog, membuka episode terakhir dari tayangan series dokumenter
Collabonation Road to Unity – Bersatu untuk Bangkit. Episode bertema ‘Bergerak
Bersama Tanpa Henti Bersama Shaggydog’ menceritakan perjalanan Iga
Massardi, Kunto Aji dan Sal Priadi yang mengunjungi Shaggydog
di Yogyakarta.
Kunjungan
Iga, Aji dan Sal dimulai dengan mendatangi Doggy House yang memajang berbagai
karya perjalanan Shaggydog yang telah berkarya selama 24 tahun. Berbagai
penghargaan telah diraih oleh Shaggydog, namun bagi mereka menjadi sebuah band
tidak melulu mengenai panggung pertunjukkan.
Di
masa pandemi ini, Shaggydog bahkan merasa menjadi momentum yang tepat untuk
kembali melihat apa yang selama ini mereka kerjakan dan lakukan, learn to
pause. Shaggydog selalu berusaha untuk bermusyawarah dalam menghadapi setiap
permasalahan yang dihadapi, termasuk bagaimana mereka bersama-sama berusaha
membantu orang-orang terdekatnya.
Migunani
tumraping liyan – hidup itu harus berguna untuk yang lain, sebuah pesan yang
disampaikan oleh Heru Wahyono sebagai vokalis Shaggydog. Untuk
membantu para crew, Shaggydog memberikan kesempatan pada mereka untuk melakukan
konser virtual dengan membawakan lagu Shaggydog. Hasil dari penjualan
tiket dari konser virtual tersebut kemudian dibagikan kepada seluruh crew
Shaggydog dan crew band lain di Yogyakarta.
Shaggydog
turut membagikan cerita kepada Iga, Aji dan Sal mengenai latar belakang dari
lagu legendarisnya yang bertajuk ‘Di Sayidan’ yang diciptakan di
Sayidan, sebuah tempat personil Shaggydog sering berkumpul bersama. Baru-baru
ini, Shaggydog merekam ulang versi keroncong dari lagu ‘Di Sayidan’. Versi ini
dibuat dengan berkolaborasi bersama Puspa Jelita, grup seniman orkes
keroncong di Yogyakarta yang juga menjadi karya produktif Lilik
Sugiyarto, keyboardist Shaggydog. Heru Wahyono bercerita “Di Yogjakarta,
para seniman tradisional merupakan kelompok yang sangat terdampak pandemi.
Oleh
karena itu, kami berharap dengan
dibuatnya versi keroncong dari lagu ‘Di Sayidan’, kami dapat bersinergi
untuk menciptakan sebuah karya dan juga energi baru sekaligus membantu para
seniman tradisional yang ada di Jogja, khususnya seniman keroncong”.
Melalui
perjalanan ini, Iga Massardi, Kunto Aji dan Sal Priadi berkesempatan untuk
menyaksikan kolaborasi Shaggydog dengan Puspa Jelita. Shaggydog percaya bahwa
mereka perlu dapat berkarya karena lagu yang diciptakan bisa menjadi banyak
hal, tidak hanya mampu memberikan manfaat nyata
bagi masyarakat setempat namun juga terus memberikan energi positif
untuk dapat bersama-sama bangkit dari situasi ini.
Dalam
kesempatan yang sama, Iga Massardi turut berbagi perspektifnya terhadap cerita
yang ia dapatkan, “Shaggydog bukan hanya sebuah unit musikal, namun juga
memiliki dampak sosial terhadap orang-orang di sekitarnya. Melalui pembuatan
label, merchandise, hingga menciptakan kolaborasi penampilan. Ini tentunya
sangat memiliki dampak positif ke roda perekonomian orang-orang di sekitar yang
tentunya sangat bermanfaat, khususnya di masa-masa seperti saat ini”
Tidak
hanya menyampaikan cerita inspiratif dari rangkaian kegiatan Shaggydog dalam
membantu sesama selama masa pandemi ini, episode ini juga menampilkan
kolaborasi penampilan dari Iga Massardi, Kunto Aji dan Sal Priadi bersama
dengan Shaggydog. Lagu berjudul ‘Kembali Berdansa’ menjadi kolaborasi
penampilan yang kisah perjalanan ke Yogyakarta, sementara ‘Di Sayidan’ versi
keroncong menjadi kolaborasi penampilan yang mengakhiri perjalanan di
Yogyakarta.
Melalui
rangkaian episode dari tayangan series dokumenter Collabonation Road to Unity,
Iga Massardi, Kunto Aji dan juga Sal Priadi belajar bahwa karya yang istimewa
tidak lahir dari hitungan hari, namun dibutuhkan perjalanan panjang untuk
bangun, bangkit dan tetap bertahan dalam satu kesatuan. Perjalanan ini begitu
banyak mengajarkan bahwa sesuatu yang lahir dari hati, tidak hanya melahirkan
karya-karya terbaik, namun juga formulasi untuk banyak melewati masa sulit.
Dengan tetap berjalan bersama dan membuka diri untuk berkolaborasi, kita tidak
hanya mampu bangkit dan bertahan sendiri, namun juga bermanfaat bagi banyak
orang.
Untuk menyaksikan episode terakhir dari tayangan series dokumenter Collabonation Road to Unity – Bersatu untuk Bangkit episode Yogyakarta, dapat mengunjungi kanal YouTube IM3 Ooredoo. (FE)