iMusic – Artist multi talent kelahiran Tegal Alif Rizky sekarang dikenal dengan nama Paijo, penyanyi yang pernah berada di grup boyband S4 juga tenar berkat video video kreatifnya yang menyanyikan lagu lagu hits dengan bahasa jawa.
Kini Paijo baru saja
meluncurkan single lagu dan video klip bekerjasama dengan pencipta lagu yang
sedang naik daun dengan lagunya “Pura Pura Lupa“, dia adalah Pika
Iskandar, yang menciptakan lagu untuk Paijo yang berjudul “Loro
Dhewe“.
Lagu yang bercerita tentang kesedihan kisah cinta seseorang yang sulit melupakan masa lalu nya dan memutuskan untuk menyimpan rasa sakit nya itu sendiri.
Ini adalah kali pertama Pika Iskandar
membuat lagu berbahasa jawa,
“Lagu berbahasa Jawa mempunyai karakter dan keunikan tersendiri yang belum pernah aku coba compose sebelumnya, dan menjadi tantangan terindah yang akhirnya bisa aku buat dibantu dengan temanku mas Bayu Randu” terang Pika.
Paijo yang saat ini juga fokus mengembangkan bisnisnya di dunia produksi video dan kreatif management mengungkapkan alasan mengapa dia memilih untuk membuat project single ini bersama Pika dan juga Dykoplo.
“menurutku ini saatnya
aku punya karya single sendiri dengan berbahasa jawa, aku yakin kok dengan lagu
sendiri aku bisa sukses dan membuat orang orang terhibur dengan lagu ini,
untungnya aku punya temen baik Pika Iskandar dan juga ketemu dengan produser
lagu lagu DJ koplo gitu” ucap Paijo.Dykoplo yang juga aku dah
kenal lama, kebetulan juga mbak Dyka pernah menjadi manager di grup yang
terdahulu, jadi ya ini udah jalan Allah untuk bikin single ini dengan orang
orang deket aku” tutup paijo.Bersama
Greenland Indonesia, Paijo, Dykoplo, dan Pika Iskandar berharap
bisa memberikan kontribusi terhadap musik Indonesia