iMusic – Rockgenic adalah band rock asal Bandung
yang dimotori oleh Trian (voc), Ery (bas), Gun (gitar),
dan Gilang (drum). Awalnya band ini bernama Idiot Box yang
berdiri tahun 1997. Namun, Yudi, drummer pertama saat itu memilih
mundur. Maka tahun 2008, nama band berubah menjadi Rockgenic.
Kerja keras mereka terbayar setelah dua tahun berselang
ketika mendapat tawaran rekaman full album dari sebuah label independen
“No Label Record” hingga menelurkan album bertitel “Whatever
I am” (1999).
Masih di label yang sama, dua karya andalan Idiot Box
bergabung dalam dua buah album kompilasi, yaitu “Kill All For Us”
Free Style 2 (2000) dan “The X-File” Just Another Hard Core
Scene (2000). Tahun berikutnya, Idiot Box kembali unjuk taring dengan
single lainnya, “Radiasi Lamban” yang bernuansa hip hop, dalam album Kompilasi Hard Core Indonesia
(2001), di bawah bendera Rotorcorps dan Musica.
Sejak itu Rockgenic telah meluncurkan beberapa single
yang diunggah di kanal youtube mereka, Rockgenic TV. Kini, di masa pandemi
ini, mereka bertekad untuk memberikan setitik hiburan untuk penikmat music
rock, lewat album mereka yang bertitel “kembali Terang”.
Rencananya, album ini akan rilis pada 13 Desember 2020,
sekaligus soft launching di Chinook Bar & Resto
Bandung, yang akan ditayangkan secara live di IG Rockgenic dan Kanal
Youtube Rockgenic TV.
Acara ini akan dimeriahkan oleh Black Juice yang
dinobatkan sebagai band pembuka. Selain itu ada Yanna Head, vokalis Marvells
band, yang bertindak sebagai Master of Ceremony.
Album “Kembali Terang” ini di produksi secara indie
yang berisikan sembilan lagu, plus satu bonus track. Tema lagunya tidak jauh
dari seputar cinta dan sosial. Rencananya, album ini akan dirilis dalam bentuk CD.
Album ini juga nantinya bisa dinikmati di berbagai platform
digital seper ti antara lain iTunes, Spotify, Deezer, Joox,
dan layanan music streaming lainnya. (FE