iLive

Jeruji adakan release party EP “Persistence” dengan tajuk ”Tribute to Rangga ‘Lawe’ Putra”

Published

on

iMusic.id – Sejak resmi diluncurkannya EP bertajuk “Persistence” di bawah bendera Disaster Records tanggal 30 Agustus 2024 tahun lalu, Jeruji terpaksa menahan langkahnya karena kondisi Rangga sang vocalis yang terbaring sakit pasca operasi.

Sementara menunggu Rangga membaik saat itu, Jeruji bersama team melakukan persiapan promosi, release party hingga tour dalam dan luar negri. Namun semua rencana harus dibekukan ketika Rangga meninggal dunia pada 25 September 2024.

Jeruji dihadapkan kenyataan berat dimana untuk kedua kalinya harus kehilangan sosok frontman, lagi- lagi spirit yang dibangun untuk EP “Persistance” ini “tidak ada opsi selain bergerak” kembali menyeruak sebagaimana yang telah disepakati bersama dengan mendiang Rangga sebelum tiada.

Setelah selesai menata kembali perasaan, Jeruji memutuskan untuk menyelesaikan “Pekerjaan Rumah” yang telah disusun sebelumnya. Jeruji memutuskan untuk melanjutkan rencana yang sebelumnya dibekukan mulai dicairkan dan harus kembali dijalankan.

Tahun baru menjadi semangat baru untuk Jeruji melanjutkan semua rencana yang terbekukan sebelumnya. Jeruji memulainya dengan release party yang digelar dengan konsep intimate show pada hari Sabtu 22 Februari 2025 kemarin bertempat di Tipsy Panda, Bandung

Banyak ide yang dicurahkan oleh mendiang Rangga untuk rencana release party EP “Persistance” ini maka Jeruji, Disaster dan Maternal sepakat memberi tema acara ”Tribute to Rangga ‘Lawe’ Putra”.

Pada pertunjukan semalam Jeruji menggandeng banyak vokalis untuk membantu mereka membawakan lagu-lagu jagoan mereka dari album-album lama hingga 4 lagu terbaru yang terdapat dalam EP “Persistence” yang perdana dibawakan secara live.

Dalam pertunjukannya semalam Jeruji dibantu oleh Barus (Godless Symptoms), Aldi (Keparat/Power Punk), Fabian (Hellburger), Lookaas (Tcukimay), Ronald (Burgerkill) dan Popo (Demonsdamn/Jasad). Devdan dan Bleach juga turut ambil bagian dalam acara release party yang tentu saja turut dirancang oleh Disaster dan Maternal ini. Untuk pertama kalinya juga pemutaran dokumentasi EP “Persistance” ditayangkan dan dilanjutkan dengan sesi talkshow yang akan mengulas dalam mengenai pembuatan dan perilisan EP “Persistence”.

Jeruji memasuki fase terbaru yang sedang dihadapi saat ini, turun naik perjalanan yang Jeruji jalani tidak serta merta menyurutkan keyakinan dan langkah. Terima kasih yang teramat besar untuk setiap supports yang diberikan. 

Exit mobile version