iMusic – Sempat tertunda karena pandemi, akhirnya Later Just Find mengeluarkan single terbaru mereka di awal tahun 2021 yang berjudul “Egois”. Lagu ini menceritakan tentang bagaimana seseorang yang tidak mau kehilangan fans atau orang yang memberikan perhatian, meski bukan ia yang di cintai.
Single ini sekaligus menjadi awal membuka kembali karya-karya
yang akan di rilis dan tentunya akan mengantarkan kepada rilisnya album kedua.
Pengerjaan musik pun di perkaya dengan proses mixing dan mastering yang lebih
baik daripada album sebelumnya.
Band yang beranggotakan 7 orang ini bekerja sama dengan seorang sound engineer dari Indonesia yang pernah melakukan mixing untuk U2, ia bernama Kelana Halim. (FE)