iMusic – Setelah sukses berkolaborasi bersama di hit sejuta umat, “Havana”, Pharrell Williams dan si imut Camila Cabello, kembali berkolaborasi melalui single yang bertajuk “Sangria Wine” yang resmi dirilis di kanal YouTube milik Camila, 17 Mei 2018.
Berbeda dengan Havana yang mana kolaborasi on-record Pharrell hanya meneriakkan “ay”dan “uh”, di lagu yang liriknya memuji dan membandingkan keindahan tarian wanita dengan nikmatnya meminum Sangria Wine ini, Pharell ikut menyanyikan lirik pembukanya.
Kalau boleh jujur, entah mengapa terlepas lagu ini memiliki irama campuran reggae & latin yang keren, secara keseluruhan, Sangria Wine, terdengar kurang greget. Havana tentunya masih jauh di atas lagu ini. Mungkin permasalahannya disini adalah timbre vokal Pharell yang memang terdengar kurang cocok untuk lagu-lagu berirama latin seperti ini.
Ironisnya, ketika vokal Camilla menyerbu masuk dan bahkan ketika dirinya bersenandung dalam bahasa latin, lagu ini barulah terasa bergoyang. Ya, semestinya anggota trio N.E.R.D ini tampil sebagai backing saja seperti di Havana.
Perlu kalian ketahui, Sangria Wine tadinya, ingin disertakan di dalam debut albummantan anggota Fifth Harmony ini, “Camila”. Namun ketika melakukan proses seleksi final, lagu ini tidak berhasil masuk ke dalam album tersebut. Dan ya, rasanya itu adalah keputusan yang sangat tepat.
Namun terlepas demikian, lumayan banyak juga yang menyukai lagu ini. Tercatat hingga tulisan ini diturunkan, jumlah penyuka (thumbs up) Sangria Wine di kanal YouTube Camila berjumlah 284k. Sehingga, bisa dijamin lagu ini, akan menjadi salah satu anthem musim panas tahun ini.