iMusic

Slayer Menjalani Tour Konser Terakhir

Published

on

iMusic – Kabar kurang menyenangkan hadir dari band trash metal legendaris, Slayer, pasalnya mereka mengumumkan akan mengakhiri band tersebut. Kabar tersebut di unggah melalui media sosial instagram.

“Akhir sudah kian dekat…’’kata band yang sudah terbentuk sejak tahun 1981 tersebut.

Dalam video tersebut mereka menampilkan poster konser yang sudah pernah dijalani, tidak ada keterangan kapan dilakukannya farewell party (pesta perpisahan). Slayer saat ini sedang menggelar konser tur di Amerika selama bulan Mei dan Juni 2018.

Slayer meraih popularitas lewat album Raining Blood pada tahun 1986 yang menghasilkan hit single seperti Angel of Death dan Raining Blood. Melalui album Raining Blood ini, Slayer diganjar dengan penghargaan Metal Hammer Golden Gods Award untuk kategori Best Album of The Last 20 Years.

Slayer, kini beranggotakan Kerry King (gitar), Tom Araya (vokal, bass), Paul Boshtap (drum), dan Gary Holt (gitar). Slayer sudah menghasilkan 12 album yaitu Show No Mercy (1993), Hell Awaits (1985), Reign in Bloods (1986), South of Heaven (1988), Season in the Abyss (1990), Divine Intervention (1994), Undisputed Attitude (1996), Diabolus in Musica (1998), God Hates Us All (2001), Christ Illusion (2006), World Painted Blood (2009), Repentless (2015).

(dyk)

Exit mobile version