iMusic – Media Musik ProAktif bersama HardRock Cafe sebagai penyelenggara event musik bertajuk 20th Anniversary T-Five mengajak publik penggemar group musik asal Bandung itu untuk segera memesan tiket sebelum hari H, Karena tiket yang terbatas hingga saat ini menyisakan beberapa puluh lembar yang dapat dibeli.
Event musik “Intimate Showcase 20th Anniversary T-Five” ini, seperti yang telah rilis pekan lalu akan digelar pada 5 Desember 2019 di Hard Rock Cafe, Jakarta pukul 20.00 WIB. publik pencinta musik bergenre Pop dengan sentuhan RnB serta Hip Hop yang menjadi bawaan T-Five, diungkap pihak ProAktif cukup apresiasif. Hal itu terlihat dari pergerakan penjualan tiket via online yang mengalami peningkatan.
Untuk itu, pihak ProAktif dan Hard Rock Cafe kembali mengingatkan kepada penggemar T-Five dan pencinta musik RnB dan Hip Hop agar segera melakukan booking tiket yang dapat dilakukan di BookMyShow dengan link ini : http://bit.ly/tfive20
Tak hanya itu T-Five akan di temani dengan musisi seperti TrioMacan, M.E , Iwa.K. “Mengingat cukup banyak pembelian tiket di aplikasi BookMyShow dan ketersediaan tiket terbatas, maka kami hanya ingin memberitahukan kepada penggemar T-Five, Trio Macan, ME dan Iwa K agar jangan sampai kehabisan tiket event musik ini,” ujar Restu Mahardani, Direktur Utama Media Musik ProAktif.
Celebrating 20th Anniversary T-Five ini terkonsep untuk mengajak penggemar lebih intim dan membuktikan T-Five masih eksis serta mampu menyajikan featuring, baik dengan genre sejenis dan lintas genre seperti feat Trio Macan. Disini tentu diharapkan ada penampilan yang unik dan seru dari sebuah pertunjukan musik kekinian,” pungkas Restu.